top of page

Pear Body Shape Styling Tips

Sebelum membahas tips styling outfit untuk badan pear, ada baiknya mengetahui ciri dari bentuk badan pear!

Kalian bisa cek bentuk tubuh kalian melalui body type calculator online ini, atau coba kalian lihat badan kalian di kaca sambil pakai baju ketat.

Apakah secara sekilas kamu punya pinggul yang lebih lebar dari bahu? apakah pinggul kamu adalah bagian terlebar dari badan kamu? Jika iya, then yes, you are pear shape.


1. Avoid Boxy Crop Top

When it comes to crop top, pilihlah yang fit di badan supaya bisa highlight pinggang dengan jelas. Kalau crop topnya loose kayak kemeja crop di atas apalagi ditambah celana pensil, pinggul kalian tetap jadi bagian terlebar, sehingga outfit kayak gini nggak bisa bikin bentuk badan kalian lebih balance.


2. Add Volume To Upper Body And Cinch Your Waist

Daripada pakai crop top yang loose, coba ganti jadi dalaman fit badan + crop outer! Dan rekomen nih pakai crop top yang ada shoulder padnya, misalnya crop blazer ini. Kenapa? Karena adanya shoulder pad yang mempertegas lebar bahu bisa bantu balance-in lebar pinggul kalian. Di-combine sama dalaman fit badan yang dimasukin + sabuk yang ngebentuk pinggang, udah deh auto hourglass!


3. Or Wear Flare Pants When Wearing Loose Top

Tapi bukan berarti kalian nggak bagus pakai crop top yang loose yaa. Tapi bakal lebih bagus kalau pakai top yang loose sama flare pants! Karena bentuk flare di bawah ini bisa balance-in pinggul jadi curve badan kalian lebih cantik dan balance. Apalagi kalau ditambah monochrome dressing alias pakai atasan dan bawahan warna sama, makin kasih slimming & taller effect.


4. Turtleneck Top Is Your Best Friend

Top is 3Mongkis (link similar) | Skirt | Shoes | Bag

Sekarang bahas neckline yang bagus untuk pear body yaa. Sebenernya kalau nonhijab, neckline off shoulder top tuh bagus banget buat balance-in siluet kalian. Tapi kalau kalian berhijab, top andalan sih turtle neck. Dia bisa juga ngelebarin bahu secara visual dan bikin badan kalian lebih balance. Apalagi kalau pakai bawahan warna gelap, pinggul bisa kelihatan lebih slim.


5. Straight Skirt Is Okay! But Wear It With The Right Top

Top is thrifted (link similar) | Skirt | Sandals | Bag | Belt

Rok span tuh bukan sesuatu yang harus dihindari kalau kalian punya pinggul lebar. Asal balance-in dengan atasan yang bervolume, kayak atasan batwing atau neckline boat yang lebar. Sama dengan turtleneck, boat neckline juga bisa secara visual ngelebarin badan bagian atas, jadi balance dengan pinggul. Plus point kalau ditambah sabuk untuk highlight pinggang!


6. Long Outer To Conceal Hips

Tshirt from Uniqlo | Blazer from Bershka (link similar) | Jeans | Bag

Another pear's best friend is long outer. Entah itu long cardigan, long shirt, atau outer bahan lain, dengan pakai outer panjang melebihi pinggul, bisa bikin pinggul kelihatan lebih slim loh. Apalagi dikombinasiin sama jeans flare dan heels/flatshoes yang slim. Asal celananya jangan kulot yang lebar lagi yah, nanti badan jadi tenggelam malahan.


Thankyou soo much for reading this post,

Semoga bisa membantu kalian berpenampilan lebih pede.

Ingat, all body types are beautiful! ini cuma tips dan panduan, bukan peraturan.

Stay fashionable!

173 views

Comments


bottom of page