top of page

What To Wear: Taylor Swift Eras Tour Movie

FUN FACT: I love Taylor Swift. Can't say myself is a Swiftie karena aku nggak pernah dan nggak berencana nonton konser Taylor Swift. Tapi, aku udah ngikutin lagu Taylor Swift dari sejak aku SMP. Jaman lagunya dia yang judulnya 'Crazier'. I know almost all of her songs, and can sing along all of them.


Nah terus aku tau dari comment followersku nih kalau bakal ada Taylor Swift Eras Tour The Movie yang rilis tanggal 14 Oktober ini (tayang di bioskop Indo tanggal 4 November), dan aku diminta untuk buat inspo outfitnya..

To be honest, lemariku minimalis banget dan bener-bener ngga ada pinjeman baju dari sodara (aku anak tunggal dan aku merantau sendirian). Jadi it's very challenging untuk buat outfit yang extra dan thematic without spending lots of money.


Tapi aku bakal coba! Please forgive me, para swifties, kalau nggak mirip. Aku penganut minimalist wardrobe jadi aku berusaha bikin outfit dengan item seadanya dan yang bakal kepake seterusnya! Jadi aku bikin outfitnya sesuai dengan tema album dia, aku ambil 3 album yaitu Red, Lover & Evermore. Plus aku ada buat outfit moodboard dengan link belanja for extra ideas. You're welcome!



Red


Album favoritku from day one nih. Dan seperti namanya, of course outfitnya bakal mengandung item merah! Atasan turtleneck warna merah terang dipaduin sama rok mini pleats hitam dan boots ini adalah outfit formula tergampang untuk di-recreate buat bikin outfit ala Taylor Swift! Bisa juga tambahin topi hitam kayak yang dipakai Taylor Swift di cover album Red yang lama, tapi karena aku nggak punya jadi aku pakai topi baret hitam ini.

Moodboard dari album Red ini punya palet warna hitam, merah dan coklat, with some sequins & leather. Bold & alluring with a playful twist. It's a brave yet love-struck girl try to show that she's worthy kind of vibe.

Lover

Dress is thrifted | Cardigan | Bag | Lace socks | White heels

Album Lover ini vibenya feminine dan sweet girl gitu, jadi color palettenya yang pastel-pastel. Kamu bisa pakai dress ruffle yang nuansa warnanya merah-pink-putih gitu. Kalau berhijab bisa pakai dalaman manset! Untuk sepatunya sebenernya bagusan boots putih tapi karena aku nggak punya aku ganti jadi kaos kaki renda putih dan heels putih.

Moodboard dari album Lover ini palet warnanya kayak bubble gum sih gemes banget. Aku seneng banget bikinnya, bikin jiwa teenage girlku bergejolak. Untuk key piecesnya adaa mini skirt, ruffles, lace outers, and pink tops!

Evermore

Turtleneck tank | Tartan shirt is pull n bear (old) | White jeans is H&M (ini link jeans yang mirip!) | Chunky loafers | Brown bag

Untuk Evermore ini, pace lagunya lebih slow & moody dengan vibe countrygirl yang preppy! Color palettenya hitam, coklat dan maroon. Sebenernya kalau kalian punya kemeja flannel kotak-kotak warna merah-coklat bakal lebih bagus, kayak yang dipakai Taylor di cover albumnya. This shirt is all I have hehe. Ini pinjam punya cowoku! Biar lebih Evermore kamu bisa kepang rambut dan pakai lippie warna coklat. Moodboardnya aku kombinasiin look yang tomboy sampai feminine, dengan key pieces long coats, brown tops dan vintage preppy pieces. Picture yourself as a young woman with a heartbreak try to heal living in a countryside.


And that concludes Taylor Swift The Era Movie Outfit Inspiration! I had soo much fun creating this and I hope you can recreate these outfits. If you do, please tag me in the Instagram <3

Thankyou so much for reading this, see you on the next post.

Stay fashionable!

コメント


bottom of page